Rumor: Windows 9 Akan Mulai Diperkenalkan Bulan Agustus 2013

Diposkan oleh: di 19:48 | 0 Komentar
Belum genap 1 tahun Microsoft meluncurkan sistem operasi Windows 8 di pasaran, namun sekarang rumor baru menyebutkan bahwa Microsoft sedang bekerja untuk sistem operasi baru yang akan datang sebagai Windows 9. Seperti yang dilaporkan Techradar, desas desus mengatakan bahwa Windows 9 akan selesai pada bulan juli atau agustus 2013.
Windows 6.3 screenshot / source: Techradar

Tetapi sepertinya pihak Microsoft masih fokus untuk mengerjakan Windows Blue sebagai update bagi produk Windows saat ini. Namun sebuah bocoran screenshot menunjukkan bahwa itu menggunakan jumlah kernel sebagai Windows versi 6.3. Jika kita bandingkan dengan yang ada pada Windows saat ini bahwa untuk versi dari Windows 7 adalah 6.1 sedangkan untuk Windows 8 yaitu 6.2.

Fitur yang bakal hadir pada versi Windows teranyar tersebut dikatakan akan memberikan peningkatan penggunaan dan pengalaman pengguna secara keseluruhan. Bocoran lain juga memperlihatkan bahwa akan ada versi baru dari Internet Explorer, kemungkinan merupakan IE 11.

Techradar juga menyebutkan bahwa Windows 9 akan lebih murah, lebih kecil dan memiliki aplikasi yang lebih banyak. Sistem "Scalling" pada Windows 9 dapat secara otomatis memperkecil skala aplikasi sehingga para pengembang aplikasi tidak perlu menulis ulang kode program yang berjalan pada ukuran dan resolusi layar yang berbeda.

Walaupun begitu, informasi yang beredar saat ini masih sebatas rumor yang belum bisa kita percayai sepenuhnya, karena pihak Microsoft sendiri belum memberikan pernyataan resmi tentang pemberitaan ini. Kita tunggu perkembangan lebih lanjut tentang kebenaran informasi tersebut, jadi selalu ikuti kami.

Sumber via Techradar
Posting Lebih Baru Posting Lama Berlangganan

"Silahkan konfirmasi email yang kami kirimkan ke email anda untuk segera menerima kiriman artikel terbaru dari kami"

Sponsored:

0 komentar:

Posting Komentar

Berbagi apa yang anda pikirkan melalui komentar...

0 komentar:

Posting Komentar

Berbagi apa yang anda pikirkan melalui komentar...