Nokia akan umumkan ponsel Qwerty baru pada 24 April

Diposkan oleh: di 21:47 | 0 Komentar
Nokia melalui blognya dan akun Twiternya menggoda dengan sebuah gambar dengan potongan tombol qwerty yang diduga akan menjadi ponsel qwerty baru Nokia selanjutnya. Perusahaan asal Finlandia tersebut juga mengumumkan akan memberikan sesuatu yang baru dan diikuti dengan sesi tanya jawab oleh Neil Broadley dari tim Mobile Phones Nokia pada hari rabu, 24 April  di 07:00 GMT (12.30 WIB).

Teaser ini menampilkan bagian kecil dari layar telepon dan tombol keyboard. Ponsel ini jelas memiliki bodi dengan warna kuning dengan besel tipis, selain itu tidak ada informasi lain yang bisa kita dapatkan. Menurut Engadget, gambar ponsel dengan menampilkan tombol Z dan Ship tersebut mengisyaratkan bahwa ini merupakan perangkat dengan QWERTY daripada candy bar.

Pada awal bulan ini juga beredar 3 gambar ponsel Nokia yang diduga merupakan seri Asha yang diposting oleh pengguna Twitter @eveleaks. Ketiga gambar tersebut menampilkan warna-warna yang cerah seperti yang ada pada seri Lumia. Nampaknya Nokia sedang menerapkan sebuah strategi dengan menghadirkan perangkat Asha menggunakan warna-warna berani seperti yang biasa ada di seri Lumia. Ini spekulasi yang bisa anda percaya atau tidak, setidaknya kita bisa menantikannya hingga Rabu mendatang.

Posting Lebih Baru Posting Lama Berlangganan

"Silahkan konfirmasi email yang kami kirimkan ke email anda untuk segera menerima kiriman artikel terbaru dari kami"

Sponsored:

0 komentar:

Posting Komentar

Berbagi apa yang anda pikirkan melalui komentar...

0 komentar:

Posting Komentar

Berbagi apa yang anda pikirkan melalui komentar...