Apple Resmi perkenalkan iPhone 5C dan iPhone 5S

Diposkan oleh: di 09:28 | 0 Komentar
Setelah sekian lama kita mendengar rumor akan perangkat baru pengganti iPhone 5, Akhirnya Apple resmi memperkenalkan dua iPhone barunya pada sebuah acara yang diselenggarakan di Campuss Apple di California. Selain kedua iPhone baru Apple juga memperkenalkan iOS 7 yang sudah disematkan dalam iPhone 5C dazn 5S.
iPhone 5C / image source: Apple
Seperti yang sudah kita dengar sebelumnya, kedua iPhone ini akan menyasar kalangan yang berbeda, iPhone 5C dengan bodi plastik dan hardware yang lebih rendah memungkinkan Apple bisa bersaing dengan smartphone produsen lain dengan kisaran harga yang sama. Sedangkan untuk kelas premiumnya sudah disediakan iPhone 5S yang dibungkus bahan aluminium berkualitas dan hardware yang jauh lebih baik dari iPhone 5C.

iPhone 5C
Meskipun iPhone 5C terlihat lebih lucu dan menarik dengan bahan plastik, namun ini masih merupakan ponsel yang hampir sama dengan perangkat lama iPhone 5. Spesifikasi yang ada pada iPhone 5C diantaranya layar Retina 4 inci, prosesor A6, kamera belakang 8MP dan kamera depan dengan Face Time HD yang sudah ditingkatkan. Salah satu hal yang paling mencolok dibandingkan iPhone 5 yaitu penggunaan penutup belakang berbahan polykarbonat yang keras dengan warna-warna yang menarik seperti pink, putih, biru, hijau dan kuning. Pengguna juga bisa mendapatkan karet silikon pertama khusus yang juga tersedia dengan warna-warna yang ada pada iPhone 5C dengan harga $29.

iPhone 5S
Berbeda dengan iPhone 5C, iPhone 5S akan menjadi ponsel premium Apple dengan membawa spesifikasi yang jauh lebih tinggi. Apple sepertinya akan menggunakan iPhone 5S untuk memukul mundur para pesingannya seperti Samsung, HTC dan Huawei di negara-negara tertentu yang masih sebagian besar dikuasaidi produk Apple. Hal ini terlihat bahwa penggunaan nama "S" merupakan salah satu ciri khas smartphone dengan hardware tinggi dan harga premium, seperti pada tipe lain yang lebih dulu dikenlkan yaitu iPhone 3GS, iPhone 4S. Spesifikasi hardware yang akan dibawa iPhone 5S ini diantaranya prosesor A7 64bit dan menjalankan iOS7. Perangkat ini nantinya juga akan tersedia dalam 3 warna menarik yaitu abu-abu, perak dan gold.


KETERSEDIAAN dan HARGA
Belum ada kata resmi untuk harga dan tanggal pasti dari ketersediaan kedua iPhone baru tersebut. Namun menurut sumber yang kami peroleh mengatakan bahwa kemungkinan besar bahwa Apple akan menyediakan pre-order yang dimulai dari tanggal 13 September dengan pengiriman pada 20 September. Sedangkan untuk harga yang akan anda dapatkan yaitu $99 dengan kontrak 2 tahun  untuk versi 16GB dan $199 untuk model 32GB dengan masa kontrak yang sama.

Jika anda tidak tertarik dengan produk Apple dengan iming-iming murah dan kontrak pada operator tertentu, maka anda bisa memilih versi unlocked (Free) dengan harga  $549 versi 16GB dan $649 untuk versi 32GB yang semua itu bisa didapatkan diseluruh dunia.

Sumber: IGN
Posting Lebih Baru Posting Lama Berlangganan

"Silahkan konfirmasi email yang kami kirimkan ke email anda untuk segera menerima kiriman artikel terbaru dari kami"

Sponsored:

0 komentar:

Posting Komentar

Berbagi apa yang anda pikirkan melalui komentar...

0 komentar:

Posting Komentar

Berbagi apa yang anda pikirkan melalui komentar...