Inilah hasil Benchmark Sony Xperia Z1 F, melebihi hasil skor versi originalnya

Diposkan oleh: di 22:10 | 0 Komentar
Sony Xperia Z1 F resmi meluncur kemarin di Jepang khusus untuk NTT DoCoMo dengan membawa spesifikasi high-end didalamnya. Sekarang sebuah hasil benchmark menunjukkan bahwa skor Xperia Z1 Mini ternyata melebihi skor benchmark versi originalnya, Xperia Z1. Ini sungguh menarik karena keduanya menggunakan chipset yang sama.

Uji benchmark yang dimaksud adalah AnTuTu dan ini merupakan benchmark pertama yang kami temukan untuk Xperia Z1 F. Dalam skor yang ditunjukkan pada sebuah video dibawah, hasil skor benchmark Xperia Z1 F (SO-02F) memperoleh nilai 34.376 poin di AnTuTu, ini jauh melebihi hasil skor Xperia Z1 dengan nilai sekitar 30.000 poin.


Lantas apa yang membuatnya lebih baik dibandingkan versi originalnya, meskipun menggunakan chipset yang sama Snapdragon 800 dengan prosesor quad core 2,2GHz Krait. Pengaruh tersebut terdapat pada layar yang ada pada Xperia Z1 F (4,3 inci_) berukuran lebih kecil dibandingkan layar Xperia Z1 (5 inci). Dengan layar yang lebih kecil mengakibatkan kerja CPU lebih cepat untuk membaca keseluruhan piksel pada layar yang lebih kecil sehingga mengakibatkan kinerja yang lebih baik.

Bagaimana menurut anda dengan hasil benchmark tersebut? apakah ini smartphone yang anda cari jika nantinya dijual di Indonesia. Silahkan berbagi pendapat anda disini.

Sumber: Gforgames
Posting Lebih Baru Posting Lama Berlangganan

"Silahkan konfirmasi email yang kami kirimkan ke email anda untuk segera menerima kiriman artikel terbaru dari kami"

Sponsored:

0 komentar:

Posting Komentar

Berbagi apa yang anda pikirkan melalui komentar...

0 komentar:

Posting Komentar

Berbagi apa yang anda pikirkan melalui komentar...